Program Studi Kimia telah memiliki prasarana penunjang yang sangat lengkap dan sangat memadai serta mutunya sangat baik untuk memenuhi kebutuhan mahasiswa. Prasarana penunjang yang dimiliki oleh Program Studi Kimia antara lain asrama mahasiswa, pondok pesantren, masjid, auditorium, gedung olahraga (GOR), rumah sakit, student center, poliklinik, apotek, radio, koperasi, kantin dan lain lain dengan fasilitas yang sangat lengkap dan mutunya sangat baik untuk memenuhi kebutuhan mahasiswa. Data prasarana penunjang secara lengkap dapat dilihat pada Tabel 1.
Gambar 1. Main Entrance Kampus UII Terpadu
Gambar 2. Kampus UII Terpadu
Masjid Kampus Universitas Islam Indonesia
Masjid Ulil Albab
Sebagai universitas yang mengusung nilai ajaran islam, keberadaan masjid Ulil albab bagi UII memiliki arti yang sangat strategis bagi pembinaan keagamaan semua civitas akademika UII. Masjid Ulil albab memiliki luas 6450 m2 yang dapat menampung 1500 jamaah. Masjid ini tidak hanya dipergunakan untuk kepentingan ibadah semata, tetapi telah dikembangkan sedemikian rupa juga sebagai pusat penelitian dalam hal ini yaitu Direktorat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (DPPM)
Auditorium Universitas Islam Indonesia
Prof. Dr. Abdul Kahar Mudzakkir
Universitas Islam Indonesia
Book Store
Book store UII merupakan sarana baru yang dapat menjadi media sivitas akademika untuk memperkaya ilmu. Book store dinilai sebagai media yang tepat sebab selain dapat menyediakan buku-buku baru yangaktual, ke depan bookstore juga akan memiliki koleksi buku-buku impor yang selama ini relatif sulit didapatkan.
Universitas Islam Indonesia
Kantin Fakultas MIPA
Universitas Islam Indonesia
Alumni Career Center
Alumni Career Center (ACC) merupakan lembaga di bawah Direktorat Pemasaran Kerjasama dan Alumni (Dir. PKA) Bidang III UII. Didirikan sejak tahun 2006, ACC diresmikan oleh menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi RI sebagai Bursa Kerja Khusus (BKK) Disnakertrans DIY. ACC mempunyai misi menjadi agen profesional dalam membantu alumni (Job Seeker) memperoleh pekerjaan atau menciptakan lapangan pekerjaan (entrepreuneur). Sejalan dengan misi di atas, ACC menyiapkan program pengembangan Sumber Daya Alumni melalui program pelatihan terkait, diantaranya Job Seeker Workshop, Entrepreneur Workshop, Career Meeting, Psikotes, dan konseling karir. ACC juga menyediakan beberapa program kerjasama dengan perusahaan (JOB Offer) dalam bidang rekrutmen melalui program On Campus Recruitment (OCR),Walk in Interview dan Job Fair serta menyediakan fasilitas recruitment dan tester yang berpengalaman di bidangnya. Di dukung dengan kekuatan IT, ACC mengedepankan layanan kepada Job Seeker (user) dan Job Offer (perusahaan) berbasis Sistem Informasi Apply On- Line melalui website yang memudahkan para Job Seeker dalam mencari informasi lowongan kerja dan melamar kerja. Serta memudahkan Job Offer untuk memilih kandidat potensial dengan cepat dan efisien.
Universitas Islam Indonesia
Gedung Olah Raga (GOR)
UII sangat peduli terhadap kesehatan semua civitas akademikanya. Oleh karena itu, di area kawasan kampus terpadu UII telah disediakan berbagai infrastruktur olah raga yang sangat memadai yang meliputi gedung olah raga, lapangan sepak bola, lapangan tenis dan lapangan basket. Fasilitas ini dimanfaat oleh semua civitas akademika untuk berolah raga dan berkompetisi untuk membangun sebuah semangat sportivitas dalam mengahadapi persaingan. Diharapkan dengan adanya fasilitas ini maka akan lahir generasi yang cerdas dan sehat dalam mengahapi dinamika kehidupan dan persaingan global.
Universitas Islam Indonesia
Student Convention Center
Student center merupakan fasilitas yang diberikan oleh UII untuk kegiatan mahasiswa. Gedung ini memiliki luas 3.948 m2 yang dilengkapi dengan berbagai sarana dan prasarana seperti ruang lembaga mahasiswa, meeting room, dan juga guest house. Di area ini mahasiswa dapat mengaktualisasikan berbagai bakat dan kemampuannya. Saat ini terdapat beberapa lembaga kemahasiswaan seperti LEM, BEM, MAPALA, minat bakat seperti marching band, basket, futsal, beladiri dan sebagainya. Berbagai prestasi telah ditorehkan oleh kegiatan minat dan bakat ini baik pada tingkat nasional maupun internasional
Universitas Islam Indonesia
Apotek dan Poliklinik Farma
Mensana en Corpore Sano, di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat. UII sangat peduli terhadap kesehatan semua civitas akademikanya. Oleh karena itu, di area kampus terpadu UII telah disediakan poliklinik dan apotik yang melayani mahasiswa, karyawan, dosen dan masyarakat sekitar. Fasilitas ini juga tersedia dokter yang menjaga berdasarkan shift yang ditentukan. Mhasiswa UII mendapatkan fasilitas untuk pemeriksaan gratis. Diharapkan dengan adanya fasilitas ini maka akan lahir generasi yang cerdas dan sehat dalam menghadapi dinamika kehidupan dan persaingan global.
Yayasan Badan Wakaf UII
Rumah Sakit JIH
JIH memberikan layanan kesehatan berstandar internasional dengan infrastruktur bangunan dan peralatan medis yang sangat modern. Selain untuk layanan publik, JIH juga memberikan layanan khusus bagi seluruh civitas akademika UII. Selain itu rumah sakit ini juga memiliki komitmen yang tinggi terhadap pengelolaan lingkungan akibat adanya buangan limbah rumah sakit. JIH juga dimanfaatkan oleh mahasiswa dan dosen sebagai media untuk melakukan penelitian sesuai dengan bidang kompetensi masing-masing. Informasi lebih lanjut dapat dilihat ke http://www.rs-jih.co.id/
Universitas Islam Indonesia
Asrama Mahasiswa
Asrama mahasiswa merupakan bagian yang penting untuk pembinaan dan pengembangan mahasiswa. UII memiliki dua buah asrama yaitu asrama putra dan putri yang dibangun atas hibah pemerintah melalui kementerian perumahan rakyat. Bangunan ini terdiri dari empat lantai dan 120 kamar. Asrama ini dipergunakan untuk pembinaan keagamaan mahasiswa yang dikelola oleh Direktorat Penelitian dan Pengembangan Agama Islam (DPPAI).
Universitas Islam Indonesia
Pondok Pesantren (Ponpes)
Pesantren UII merupakan kawah candradimuka bagi mahasiswa yang ingin mengembangkan kemampuan ilmu pengetahuan dan agama secara bersamaan. Pesantren UII memiliki luas bangunan sebesar 1300 m2. Pesantren UII akan menjadi sebuah tempat yang ideal bagi mahasiswa untuk melakukan pendalaman agama sehingga pada saat lulus nantinya akan memiliki kemampuan.
Universitas Islam Indonesia
CILACS
Pusat bahasa atau Center for International Language and Culture Studies (CILACS) merupakan pusat bahasa yang dikelola secara tersendiri oleh universitas. Lembaga ini memberikan layanan kursus bahasa asing seperti Inggris, Arab, Jepang, Mandarin, dan Korea.
Yayasan Badan Wakaf UII
UNISI Hotel
Hotel UNISI ini terletak di Jalan Pasar Kembang 42 Yogyakarta. Hotel ini merupakan salah satu asset yayasan badan wakaf UII yang mengusung konsep syariah.
Universitas Islam Indonesia
UNISI Radio
Radio Unisi FM merupakan jembatan komunikasi publik antara UII dengan masyarakat. Media komunikasi ini dijadikan sebagai corong UII dan juga Program Studi Kimia untuk menyebarkan berbagai informasi kepada masyarakat termasuk untuk kepentingan promisi pendaftaran mahasiswa baru. Sedangkan UII news merupakan media cetak untuk memberitakan berbagai kegiatan yang telah dilakukan oleh semua unit yang ada di UII termasuk Program Studi Kimia. Informasi lebih lanjut dapat dilihat pada http://www.unisifm.com/.
Tabel 1. Data Prasarana Penunjang
No. | Jenis Prasarana Penunjang | Jumlah Unit | Total Luas (m2) | Kepemilikan | Kondisi | Unit Pengelola | ||
SD | SW | Terawat | Tidak Terawat | |||||
1 | Asrama Mahasiswa | 1 | 3850 | V | – | V | – | Universitas |
2 | Pondok Pesantren | 1 | 1.3 | V | – | V | – | Universitas |
3 | Masjid Ulil Albab | 1 | 6.45 | V | – | V | – | Universitas |
4 | Auditorium Kahar Muzakir | 1 | 6.45 | V | – | V | – | Universitas |
5 | GOR | 1 | 3.6 | V | – | V | – | Universitas |
6 | Rumah Sakit JIH | 1 | 19.25 | V | – | V | – | Universitas |
7 | Student Center | 1 | 3.948 | V | – | V | – | Universitas |
8 | Poliklinik | 1 | 112 | V | – | V | – | Universitas |
9 | Apotek | 1 | 112 | V | – | V | – | Universitas |
10 | Radio Unisi | 1 | 60 | V | – | V | – | Universitas |
11 | Koperasi | 1 | 55,61 | V | – | V | – | Fakultas |
12 | Kantin 1 | 1 | 25,07 | V | – | V | – | Fakultas |
13 | Kantin 2 + Pantry | 1 | 65,36 | V | – | V | – | Fakultas |
14 | Musholla | 1 | 90,29 | V | – | V | – | Fakultas |
15 | Student Unions | 1 | 34,96 | V | – | V | – | Fakultas |
16 | Hall | 1 | 45,41 | V | – | V | – | Fakultas |
17 | Toilet Putra | 8 | 31,79 | V | – | V | – | Fakultas |
18 | Toilet Putri | 8 | 31,79 | V | – | V | – | Fakultas |
19 | Lift | 5 | 4,73 | V | – | V | – | Fakultas |
20 | Gudang Umum | 1 | 36,52 | V | – | V | – | Fakultas |
21 | Gudang SIM | 1 | 38,4 | V | – | V | – | Fakultas |
22 | Tempat Parkir | 2 | 460,8 | V | – | V | – | Fakultas |
23 | Pantry | 1 | 5,94 | V | – | V | – | Fakultas |
24 | Selasar Luar | 1 | 34,15 | V | – | V | – | Fakultas |
25 | Selasar Lt 2 | 1 | 321,84 | V | – | V | – | Fakultas |
26 | Selasar Lt 3 | 1 | 321,84 | V | – | V | – | Fakultas |
27 | Selasar Lt 4 | 1 | 321,84 | V | – | V | – | Fakultas |
28 | Selasar Luar Lt 4 | 1 | 35,54 | V | – | V | – | Fakultas |