Prodi Kimia Mengikuti RAKER 2014 FMIPA UII

 Guna merespon tantangan global seperti akan diberlakukaannya Masyarakat Ekonomi ASEAN 2015, Universitas Islam Indonesia (UII) menitik beratkan 7 keunggulan pada rencana strategisnya. Keunggulan tersebut yakni keunggulan nilai-nilai ke-Islaman, keunggulan menuju research university, keunggulan etos kerja Islami, keunggulan system dan infrastruktur, keunggulan mahasiswa berkarakter serta keunggulan profil institusi.
Seperti disampaikan Oleh Wakil Rektor UII, Dr.ing. Ilya Fajar Maharika, MA., IAI, saat membuka Rapat Kerja Fakultas MIPA UII, di Hotel Merapi Merbabu, Minggu (12/10). Tampak hadir dalam rapat kerja ini, Dekan FMIPA UII, Drs. Allwar, M.Sc., Ph.D., Wakil Dekan FMIPA UII, Dr. Farida Hayati, M.Si., Apt., para dosen serta para pejabat struktural di lingkungan FMIPA UII.
Disampaikan Bapak Ilya, rencana strategis universitas yang telah ditetapkan, sudah seharusnya dapat diturunkan menjadi rencana kerja tahunan di lingkungan Fakultas MIPA guna mendorong terwujudnya 7 keunggulan rencana strategis universitas yang telah ditetaplkan. “Penciptaan 7 keunggulan rencana strategis diharapkan dapat meningkatan daya saing UII karena memiliki keunikan dan kompetensi,” ungkapnya.
Ditambahkan Bapak Ilya, dengan demikian, UII diharapkan mampu melakukan pembinaan iman dan pengetahuan secara komprehensif agar alumni yang dihasilkan kelak menjadi insan ulil albab, yang mampu memberikan kebermanfaatan sesuai dengan bidang keilmuannya.
“UII harus menyiapkan keunggulan-keunggulannya. Hal ini dibutuhkan agar keunggulan-keunggulan tersebut menjadi daya saing yang dimiliki oleh UII dan alumni-alumninya,” paparnya. Dicontohkan, keunggulan institusional berupa akreditasi A mutlak harus dipertahankan untuk membangun reputasi yang lebih baik lagi.
Kaprodi Kimia, Dr. Is Fatimah, dalam kesempatannya presentasi RKAT Prodi Kimia 2015, memaparkan ide brilian terkait pembentukan School/Departeman/Jurusan Kimia untuk mewadahi 3 Prodi bidang kimia dan 1 program S2 yang masih dalam rencana pendirian. ke-4 prodi itu adalah jenjang diploma, Program Studi Analis Kimia. jenjang Sarjana, Prodi Kimia dan Prodi Pendidikan Kimia. Serta Program Pasca Sarjana yang masih dalam perencanaan. "Dengan Fasilitas yang dipunyai sekarang, SDM dan Laboratorium yang pemakaiannya sharing fasility, perlu dibutuhkan lembaga yang bisa menyatukan seluruh prodi bidang kimia, itu bisa School/Departeman/Jurusan. Kami menyebutnya Kualisi Kimia Hebat (KKM)" paparnya. Beliau juga mengemukakan argumentasi yang logis, disertai hasil studi banding ke ITS dan UB Malangbeberapa waktu yang lalu.